Selamat Datang di Toko Buku Media Sains Indonesia

Kembali Ke Halaman Pencarian

Pemanfaatan Pembangkit Listrik Tenaga Surya ( PLTS ) Sebagai Alat Penerangan Rumah Tangga Di Desa Air Naga Galang Kota Batam

ISBN: 978-623-362-727-6

Terbit: 10 October 2022

Ukuran: B5 (18,2 x 25,7 cm)

Stok: 1 Eksemplar

Berat: 0.167 Kg

Versi Cetak: Tersedia

Versi Digital: Tersedia

Deskripsi:

Peningkatan kesejahteraan masyarakat pesisir menjadi program yang berkesinambungan dari pemerintah untuk memperbaiki taraf hidup penduduk di kawasan pesisir tersebut. Luasnya wilayah pesisir di Indonesia beserta masalah ekonomi yang kompleks di dalamnya, tidak dapat teratasi sepenuhnya oleh pemerintah. Diperlukan upaya yang saling bersinergi seluruh komponen masyarakat dalam mewu- judkannya. Institusi pendidikan tinggi melalui kewajiban menjalankan Tri Dharma Perguruan Tinggi melalui kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat diharapkan dapat memecahkan masalah-masalah yang ada di kawasan pesisir.

Program pemasangan PLTS sebagai sumber energi listrik ini digu- nakan untuk dapat mensuplai kebutuhan listrik pada lampu penerangan dan kebutuhan lain rumah tangga sehingga warga dapat beraktivitas di malam hari sekaligus juga mengurangi beban biaya listrik dari masyarakat yang selama ini menggunakan genset sebagai sumber energi listrik. Diharapkan kedepannya warga dapat memasang PLTS secara mandiri di setiap rumah warga sehingga masyarakat dapat mencip- takan energi yang mandiri dengan memanfaatkan energi terbarukan.

Melalui program pengabdian masyarakat ini diharapkan pengab- dian ini dapat mengedukasi masyarakat dalam pembuatan dan peman- faatan sistem PLTS skala rumah tangga. Tindak lanjut dari program kegiatan ini berupa peningkatan pemakaian PLTS oleh masyarakat dengan pelatihan lanjutan, terutama dalam hal perakitan komponen PLTS dan perawatan yang perlu dilakukan dengan pembuatan buku panduan untuk pemeliharaan dan perawatannya. Sehingga masyarakat dapat membantu pemerintah dalam pemerataan pemakain energi listrik melalui pemanfaatan EBT.

Dalam upaya meningkatkan taraf hidup masyarakat kawasan pesisir maka perlu dilakukan secara berkesinambungan yaitu dalam pembinaan, pendampingan secara terus menerus hingga mencapai tujuan yang diharapkan bersama.